Senin, 12 Desember 2022

SLANK Hipnotis Ribuan Penonton di Sumbawa

 Don’t Kill Music 2022 Samota Sumbawa berlangsung meriah, Minggu malam. Kameriahan semakin bertambah setelah Slank naik panggung untuk menghibur para penggemarnya. Lagu Tong Kosong, Mars Slankers, Virus, I Miss U But I Hate U, Balikin, Pandangan Pertama, Ingakar Janji serta benerapa lagu andalan lainnya berhasil menghipnotis penggemarnya.

Dalam ajang tersebut, Bimbim dan kawan-kawan berkolaborasi dengan sejumlah musisi, di antaranya gitaris Totok Tewel. Bahkan tak menutup kemungkinan kolaborasi dengan Voice of Baceprot (VoB), band metal yang digawangi tiga gadis berkerudung. "Kalau diijinkan Slank akan koleb (kolaborasi) dengan Voice of Baceprot beberapa lagu," kata Bimbim kepada wartawan dalam jumpa pers Internasional MXGP dan DONT KILL MUSIC 2022 di Gedung DKM, Jakarta, belum lama ini.

Bimbim mengatakan bandnya bakal main di puncak acara. Tiga lagu di antaranya bakal kolaborasi dengan Totok Tewel. "Pengin juga main, kolaborasi dengan VoB," kata Bimbim mengulangi yang menjadi keinginannya. Bimbim pribadi sudah pernah jalan-jalan ke Sumbawa.

Namun, ia belum pernah tampil bersama Slank di sana. "Saya selalu berpikir kapan Slank bisa main di Sumbawa. Dan akhirnya terjawab di acara ini. Alam akhirnya membuka jalan kita, setelah pandemi menutupinya. Insya Allah ke depan tidak ada halangan," kata Bimbim.

DONT KILL MUSIC menjadi bagian dari ajang Internasional MXGP, ajang Motorkros kelas dunia MXGP, yang akan dihadiri sekitar 50 kroser Internasional, dari 48 negara. 

Selain Slank, dan Voice Of Baceprot, konser yang dihelat di tengah ladang jagung, setelah balapan motokros berakhir selama tiga hari berturut-turut itu, juga menghadirkan puluhan musisi nasional dan lokal aski NTB, lainnya. Terlihat para penonton ikut bernyanyi dan larut dalam kemeriahan acara puncak yang berlangsung di Samota Rocket Moto Circuit itu. Selain Slank, konser juga dimeriahkan oleh penampilan Suradipa & Friend, Tombstone, Denny Project, Alien Child, Moliano in Rock dan Voice of Baceprot.

Konser berlangsung aman dan tertib. Terlihat ratusan aparat gabungan TNI – Polri melakukan pengamanan di lokasi. Diketahui, Don’t Kill Music 2022 merupaka side event MXGP of Indonesia 2022 yang diselenggarakan di Samota Rocket Moto Circuit selama belapan berlangsung. Puncaknya, pada, Minggu malam.