Minggu, 02 Juni 2013

Jenazah Paijun Dipulangkan ke Cilacap

Paijun, pekerja bangunan yang tewas di ruko di Desa Sido Mulyo Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat, telah dipulangkan ke daerah asalnya, Cilacap, Jawa Tengah.


Seme pekerjaan pembangunan ruko tersebut dihentikan, lantaran kontruksi bangunannya bermasalah. Demikianlah pengamatan Kades Sido Mulyo Suginiarto secara sekilas, terhadap kondisi bangunan. "Namun yang bisa menilai ini adalah konsultan atau tim ahli dari dinas PU," katanya, Minggu (2/6/2013).


Disinggung mengenai IMB bangunan tersebut, Kades mengaku belum tahu. Pasalnya dia baru menjabat kades dalam beberapa bulan terakhir. "Sedangkan bangunan itu dibangun sebelum saya menjadi kades, jadi saya tidak tahu persis," katanya.


Sebelumnya diberitakan, pembangunan ruko di kawasan jalan provinsi di Desa Sido Mulyo Kecamatan Nanga Pinoh Kabupaten Melawi, Kalimantan Barat, memakan korban.


Satu pekerja yang diketahui bernama Paijun (20) tewas setelah tertimpa material bangunan pada Sabtu (1/6/2013) sekitar pukul 17.30 WIB.


Kejadian tersebut bermula saat Paijun bersama belasan pekerja lainnya bersantai di lantai atas bangunan tersebut usai menikmati makanan. Tiba-tiba saja bangunan tempat mereka bersantai itu amblas, dan beberapa bagian bangunan lainnya ambruk.