Rabu, 15 Mei 2013

Tahun Ini 2 Hektare Lahan Kamboja Bakal Dilelang untuk Investor

BANJARMASIN -Kepastian pengambangan sisa lahan Kamboja akhirnya terjawab. Dalam tahun ini juga, lelang terbuka bakal dilakukan Pemko Banjarmasin. Menawarkan kepada investor, siapa yang mampu mengelola sisa lahan Kamboja.

Hal tersebut diungkapkan Wali Kota Banjarmasin, H Muhidin di sela-sela rapat paripurna. Ia menjelaskan pemko akan mengirim staf untuk melakukan pelatihan ke luar daerah. Guna mempelajari proses lelang pemerintah daerah.

Pelatihan diberikan bagi staf Bappeda. Seperti ketentuan awal, ia mengatakan investor yang tertarik mengelola 2 hektare sisa lahan Kamboja nantinya harus membebaskan sisa lahan berupa ruko dan Bank Panin.

Luasan 0,2 hektare yang dibebaskan, harus dibangun menjadi alun-alun Kota Banjarmasin dengan berbagai fasilitasnya. Sisanya, 2 hektare dibangun kawasan bisnis.

Tujuan pelatihan, terangnya, agar pemko bisa melakukan proses lelang sesuai dengan ketentuan yang ada. "Biar tahu bagaimana aturannya. Pokoknya target tahun ini juga," katanya, Rabu