Kamis, 23 Mei 2013

Palangka Raya Tampil Memukau

RAYA-Hatue-Bawi (putra-putri,red) parawisata utusan Palangka Raya tampil eksotik, dalam malam unjuk bakat peserta pemilihan putra dan putri patiwisata Kalteng FBIM Tahun 2013, Selasa (21/5) malam. Pasangan andalan Kota Cantik ini, Efraim Ateng dan Riska Kurniasi, menampilkan sisi kamanusian pada malam itu. Seperti terlihat dari tarian bertemakan Hatangku Hasang Haluk. Sedangkan ornamen yang digunakan yaitu Dandang Tingang merupakan bunga selamat bagi masyarakat Dayak Ngaju. Ornamen itu, menggambarkan manusia sebagai pemelihara lingkungan dan pribadinya. Tanduk muang memiliki nilai hidup yang dipercaya sebagai cerminan hidup yang sederhana dan tidak merusak lingkungan. Ornamen terakhir yang digunakan Kalawit, yaitu menunjukan pohon rambat yang hidup di hutan Kalteng dan mempunyai hubungan tinggi, persatuan dan kesatuan antara sesama manusia. "Pada kesempatan malam ini (kemarin,erd), kami akan memperlihatkan tarian Riak Karenteng Tingang, tarian ini mengisahkan tentang semangat oloh itah," ujar Riska, disambut tepuk tangan meriah penonton. Kegiatan ini, diikuti oleh perwakilan dari 11 kabupaten dan 1 kota. Sebagai rangkaian acara dalam Festival Budaya Isen Mulang (FBIM) 2013 dalam rangka peringatan HUT ke 56 Kalteng. Rencananya Kamis (23/5) malam, diadakan perayaan puncak dengan pesta kembang api dan menghadirkan sejumlah artis ibukota. "Rencananya malam puncak akan dihadiri juga oleh Gubernur Kalteng dan sejumlah pejabat lainnya. Juga akan diadakan pesta kembang api,"kata Ketua Panitia, Saidina Aliansyah,